Rapotan, Drive Thrue
Category : Artikel , Berita , Seputar Spittaq
Rapotan, Drive Thrue
Covid 19 tidak menutup pelayanan sekolah kepada wali murid SMP IT AT-TAQWA Surabaya dalam melaksanakan
Pembagian rapot. Sistem pembagian dengan Drive Thrue menjadi pilihan.
Sekolah tetap melayani wali murid walau di tengah pandemi Covid 19 yang terjadi di surabaya.
Pembagian raport ini dilakukan dengan melibatkan selurah jajaran sekolah dengan mengedepankan protokol kesehatan. Mula-mula wali murid diarahkan ke lintasan yang ditentukan oleh satpam lalu dilakukan pengukuran suhu badan wali murid kemudian satpam mengabarkan ke wali kelas (Walas) bahwa ortu siswa telah datang. Walas menyiapkan raport dan peralatan sekolah siswa, saat di titik pengambilan Walas menyambut dengan ramah dan memberikan raport plus peralatan. Tidak lupa walas berpesan kepada wali murid untuk menjaga solat dan mengajinya, ananda selama liburan.
Tanpa mengurangi rasa hormat dan kesopanan, saya sangat salut dengan adanya pengaturan pengambilan raport secara drive thrue tersebut. Juga kepedulian pihak sekolah untuk membantu membersihkan/mengosongkan loker-loker ananda menghadapi libur panjang nanti.
Hal tersebut menunjukkan kepedulian sekolah akan penanggulangan Covid-19 sekaligus kepedulian terhadap anak didik & juga seluruh warga sekolah.
Apresiasi kami sebagai wali murid kepada seluruh staff At Taqwa untuk kepeduliannya, semoga kita semua selalu dalam Lindungan Allah Swt. Aamiin
Imbuh, walimurid dari Haykal 8B.